Jumat, 30 Desember 2016

Pengertian Manusia Sebagai Makhluk Individu

Pengertian Manusia Sebagai Makhluk Individu Menurut Orang Lain :

  1. Seorang individu adalah perpaduan antara faktor fenotip dan genotip yang mempunyai ciri khas dan dapat kita sebut dengan kepribadian. Setiap manusia mempunyai keunikan, kepribadian dan ciri khas tersendiri, tidak ada manusia yang persis sama. Secara psikologis, semua manusia memiliki hasrat untuk memenuhi segala kebutuhannya, ini adalah sifat yang sangat manusiawi (Nofal, 2012).
  2. Manusia itu disebut individu bila pola tingkah lakunya bersifat spesifik dirinya dan bukan lagi mengikuti pola tingkah laku umum. Ini berarti bahwa individu adalah seorang manusia yang tidak hanya memiliki peranan-peranan yang khas didalam lingkungan sosialnya, melainkan juga mempunyai kepribadian serta pola tingkah laku spesifik dirinya (Yesika, 2013).
  3. Manusia sebagai makhluk individu yaitu manusia hanya bergelut dengan perasaannya sendiri. Individu dalam konsep sosiologi berarti manusia perorangan sebagai lawan dari manusia berkelompok. Yang dimaksut manusia perorangan bukanlah perorangan dalam jasmaniah tetapi dalam kerohanianya (Refky, 2012).
  4. Manusia sebagai makhluk individu artinya tiap manusia berhak atas milik pribadinya sendiri dan bisa disesuaikan dengan lingkungan sekitar. Manusia individu adalah subyek yang mengalami kondisi manusia (Laloprimandana, 2012).
  5. Manusia sebagai makhluk individu memiliki unsur jasmani dan rohani, unsur fisik dan psikis, unsur raga dan jiwa. Seseorang dikatakan sebagai manusia individu manakala unsur-unsur tersebut menyatu dalam dirinya. Jika unsur tersebut sudah tidak menyatu lagi maka seseorang tidak disebut sebagai individu (Renan, 2013).
  6. Secara fisiologis hakikat manusia sebagai makhluk individu, kata manusia berasal dari kata manu (Sansekerta) atau mens (Latin) yang berarti berpikir, berakal budi, atau homo (Latin) yang berarti manusia. Istilah individu berasal dari bahasa Latin, yaitu individu, yang artinya sesuatu yang tidak dapat dibagi-bagi lagi atau suatu kesatuan yang terkecil dan terbatas (Putri, 2014).
  7. Manusia sebagai makhluk individu secara etimologi diartikan sebagai berikut: Manusia berarti makhluk yang berakal budi dan mampu menguasai makhluk lain. Makhluk yaitu sesuatu yang diciptakan oleh Tuhan. Individu mengandung arti orang seorang, pribadi, organisme yang hidupnya berdiri sendiri. Secara fisiologis ia bersifat bebas, tidak mempunyai hubungan   organik dengan sesama (Husni, 2013).
  8. Manusia sebagai makhluk individu, manusia merupakan makhluk ciptaan Tuhan yang terdiri atas unsur jasmani (raga) dan rohani (jiwa) yang tidak dapat dipisah-pisahkan. Jiwa dan raga inilah yang membentuk individu (Fitri, 2012).

Pengertian Manusia Sebagai Makhluk Individu Menurut Diri Sendiri :

            Menurut saya pengertian manusia sebagai makhluk individu adalah manusia dalam kehidupan ini menjalaninya sendiri, dalam artian manusia yang mandiri tidak lagi tergantung pada orang lain. Namun tidak juga bisa dipungkiri bahwa manusia juga harus berinteraksi dalam kehidupan ini. Manusia sebagai makhluk individu bagaikan mahasiswa. Sebab mahasiswa diajarkan untuk bekerja mandiri/individu dalam mengerjakan tugas-tugasnya. Oleh karena kemandiriannya itulah manusia disebut sebagai makhluk individu.



Daftar pustaka

Fitri. 2012. Manusia Sebagai Makhluk Individu. Tersrdia pada : http://cyntyatya.blogspot.com/2012/03/manusia-sebagai-makhluk-individu-dan.html. Diakses tanggal : 18 September 2014.
Laloprimandana. 2012. Manusia Sebagai Makhluk Individu. Tersedia pada : http://laloprimandana.wordpress.com/2012/11/15/manusia-sebagai-makhluk-individu-dan-sosial/. Diakses tanggal : 18 September 2014.
Mubarak , Husni. 2013. Manusia Sebagai Makhluk Individu Secara Etimologi. Tersedia pada : http://kehidupansaatini.blogspot.com/2013/03/hakikat-manusia-sebagai-makhluk.html. Diakses tanggal : 18 September 2014.
Nofal. 2012. Manusia Sebagai Makhluk Individu Dan Makhluk Sosial. Tersedia pada :  http://mochnofal.wordpress.com/2012/11/12/manusia-sebagai-makhluk-individu-dan-sosial/. Diakses tanggal : 18 September 2014.
Putri. 2014. Secara Fisiologis Hakikat Manusia Sebagai Makhluk Individu. Tersedia pada : http://nadillaikaputri.wordpress.com/2012/11/12/manusia-sebagai-makhluk-individu-dan-sosial/. Diakses tanggal : 18 September 2014.
Refky. 2012. Manusia Sebagai Makhluk Individu. Tersedia pada : http://refkypoetra.blogspot.com/2012/06/makalah-isbd-tentang-manusia-sebagai.html. 19 September 2014. Diakses tanggal : 18 September 2014.
Renan. 2013. Manusia Sebagai Makhluk Individu. Tersedia pada : http://muhrenan002.blogspot.com/. Diakses tanggal : 18 September 2014.

Yesika. 2013. Manusia Sebagai Makhluk Individu. Tersedia pada : http://yesikalistiqomah.blogspot.com/2013/08/makalah-isbd-manusia-sebagai-makhluk.html. Diakses tanggal : 18 September 2014.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar